Bursa Seoul Melemah Ditekan Kinerja Negatif Saham Lapis Biru

Bursa Seoul Melemah Ditekan Kinerja Negatif Saham Lapis Biru

Bursa saham Korea Selatan tampak mengalami penurunan yang signifikan pada perdagangan hari ini (20/2). Bursa saham terpantau melemah lagi melanjutkan penurunan yang terjadi sejak hari Rabu lalu. Anjloknya saham-saham lapis biru menjadi faktor yang mendorong turun perdagangan di bursa pagi hari ini.

Lesunya bursa saham Korea Selatan juga turut disebabkan oleh menguatnya mata uang won. Dengan kenaikan won daya saing produk ekspor dari negara tersebut menjadi turun dengan signifikan.

Saham Posco terpantau mengalami penurunan lebih dari 1 persen, demikian pula dengan saham KB Financial Group.

Indeks spot Kospi pagi ini terpantau membukukan penurunan yang cukup signifikan. Indeks spot tersebut terpukul mundur sebesar 6.32 poin atau 0.33 persen dan berada pada posisi 1936.61 poin.

Indeks berjangka Kospi 200 terpantau dibuka pada posisi 251.25 poin, mengalami penurunan tajam sebesar 130 poin dari posisi penutupan perdagangan sebelumnya. Saat ini indeks berjangka tersebut terpantau bergerak flat dari level pembukaan pagi tadi.

Analis Vibiz Research dari Vibiz Consulting memperkirakan bahwa pergerakan indeks berjangka di bursa saham Seoul pada perdagangan hari ini berpotensi untuk bertahan di teritori positif. Indeks Kospi 200 ini diperkirakan akan mengalami pergerakan pada kisaran 250.50 – 252.50 poin.

(ia/JA/vbn)


(Sumber : http://vibiznews.com/feed/ )

Speak Your Mind

*

*