Bursa Saham Tiongkok Buka di Zona Merah

INILAHCOM, Beijing – Saham-saham Tiongkok dibuka lebih rendah pada Rabu (15/3/2017), dengan indeks komposit Shanghai turun 0,12 persen menjadi diperdagangkan pada 3.235,40 poin.

Indeks komposit Shenzhen yang melacak saham-saham di bursa kedua Tiongkok, dibuka 0,15 persen lebih rendah menjadi diperdagangkan pada 10.515,59 poin.

Sementara itu, indeks ChiNext yang melacak saham-saham perusahaan sedang berkembang di papan perdagangan bergaya NASDAQ Tiongkok, dibuka melemah 0,32 persen menjadi diperdagangkan di 1.951,71 poin. [tar]


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*