Bursa Saham Jerman Mundur 0,5 Persen

INILAHCOM, Frankfurt – Indeks DAX-30 Jerman di Bursa Efek Frankfurt berakhir lebih rendah pada Senin (27/3/2017), turun 68,20 poin atau 0,57 persen menjadi 11.996,07 poin.

Situasi politik di AS dengan tertundanya usulan RUU Perawatan Kesehatan dari Presiden AS, Donald Trump di DPR telah menekan harga komoditas tembaga dan sektor kesehatan. Namun menopang penguatan komoditas logam mulia dengan meningkatnya ketidakpastian.

Sektor lain yang menjadi terbebani adalah saham sektor perbankan. Sebab investor meragukan kemampuan Trump dalam menerapkan kebijakan ekonomi yang telah dijanjikan selama kampanye tahun lalu. Potensi Trump mengalami kegagalan dalam menerapkan kebijakan seperti mencabut dan mengganti Obamacare, mengurangi pajak, deregulasi peraturan dan meningkatkan belanja infrastruktur.

Kelompok energi RWE menderita kerugian paling besar di antara saham-saham unggulan (blue chips), jatuh 2,50 persen. Diikuti oleh perusahaan perangkat lunak SAP dan raksasa industri Thyssenkrupp yang masing-masing turun 1,54 persen dan 1,48 persen.

Sementara itu, Beiersdorf, Muenchener Re dan Deutsche Telekom menjadi tiga peraih keuntungan terbesar di antara saham-saham unggulan, yang masing-masing naik 0,41 persen, 0,25 persen dan 0,25 persen.

Produsen otomotif Jerman Daimler adalah saham yang paling aktif diperdagangkan dengan nilai transaksi mencapai 264,67 juta euro (288,20 juta dolar AS). [tar]
 


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*