Bursa Saham Eropa Dibuka Lemah

shadow

Financeroll – Bursa saham Eropa dibuka melemah tajam pada hari Kamis, karena munculnya komentar mengenai ketidakpastian atas waktu kenaikan suku bunga AS oleh ketua Federal Reserve, Janet Yellen, membebani ekuitas.

Selama perdagangan pagi di Eropa, EURO STOXX turun 2,97%, CAC Prancis turun 2,94%, sedangkan DAX Jerman anjlok 2,54%. Di London, FTSE 100 turun 2,24%, terbebani oleh penurunan tajam di sektor pertambangan.

Dalam kesaksian pada hari Rabu, Ketua Fed, Janet Yellen, mengatakan kondisi di AS akan memungkinkan untuk dilakukannya penyesuaian bertahap kebijakan moneter. Yellen mengatakan ekonomi AS menghadapi sejumlah ancaman global yang bisa menggagalkan pertumbuhan dan memaksa The Fed untuk memperlambat laju kenaikan suku bunga di masa mendatang.(Edo Bramantio – Financeroll)

Untuk berlangganan sinyal premium dan pemasangan iklan, hubungi pin bb 51D84C5D


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*