Bursa Saham Australia Bergerak Menguat Ditopang Sektor Perbankan dan Pertambangan

Bursa Saham Australia Bergerak Menguat Ditopang Sektor Perbankan dan Pertambangan

Sebagian bursa Asia yang masih dilanda kegalauan akibat meningkatnya ketegangan geopolitik di Ukraina tidak menjadikan bursa Sydney ikutan melemah (4/3). Hari ini bursa saham Australia tersebut bergerak ke teritori positif jelang rapat petinggi bank sentral Australia nanti siang. Bank sentral tampaknya tidak akan membuat perubahan kebijakan moneter pada pertemuan ini.

Saham-saham perbankan dan pertambangan mengalami kenaikan hingga mengangkat bursa saham. Westpac dan Commonwealth Bank of Australia mengalami kenaikan masing-masing sebesar 0.3 persen. Fortescue Metal dan Rio Tinto menguat masing-masing 0.8 persen.

Saham perusahaan penerbangan Qantas yang sedang terbelit persoalan keuangan juga masih menjadi fokus. Pemerintah Australia telah setuju untuk melonggarkan pembatasan kepemilikan asing atas perusahaan tesebut.

Hari ini indeks benchmark di bursa saham Australia tampak mengalami kenaikan meskipun tidak terlalu besar. Indeks S&P ASX 200 mengalami peningkatan sebesar 12.27 poin atau 0.23 persen dan berada pada posisi 5395.90 poin.

Hari ini indeks benchmark di bursa saham Sydney diperkirakan akan mengalami kenaikan lanjutan meskipun terbatas. Diperkirakan indeks S&P ASX 200 hari ini akan bergerak pada kisaran 5370 – 5420 poin.

Ika Akbarwati/ Senior Analyst Economic Research at Vibiz Research                                                                   

Editor: Jul Allens                                


(Sumber : http://vibiznews.com/feed/ )

Speak Your Mind

*

*