Bursa Saham Australia Berakhir Hijau 5,2%

INILAHCOM, Sydney – Pasar saham Australia berakhir lebih tinggi pada Rabu (8/2/2016), dengan hasil yang beragam di seluruh sektor.

Indeks acuan S&P/ASX 200 naik 29,50 basis poin atau 5,2 persen menjadi ditutup pada 5.651,40 poin, sementara indeks All Ordinaries bertambah 30,80 basis poin atau 0,54 persen menjadi berakhir di 5.703,40 poin.

“Kami memiliki hari yang sangat sehat,” kata kepala analis pasar CMC, Ric Spooner.

“Sektor teknologi informasi memimpin kenaikan dan tentu saja bank-bank juga membantu mendukung pasar.” Selama dua minggu terakhir bank-bank besar Australia telah berkinerja buruk dan dengan 25 persen pasar berasal dari lembaga keuangan, itu telah menciptakan hambatan pada indeks.

Meskipun secara keseluruhan positif, beberapa industri tampak kesulitan.

“Sektor energi turun, namun itu mengikuti penurunan yang benar-benar tajam pada harga minyak selama beberapa hari terakhir, karena pasar semakin khawatir tentang potensi kenaikan tingkat produksi AS,” kata Spooner.

Commonwealth Bank menguat 1,03 persen, National Australia Bank terangkat 0,69 persen, Westpac bertambah 0,91 persen dan ANZ naik 1,39 persen.

BHP Billiton kehilangan 0,89 persen, Rio Tinto naik 0,81 persen, Fortescue Metals sedikit lebih tinggi sebesar 0,15 persen dan Newcrest tergelincir 0,38 persen.

Woodside Petroleum turun 0,76 persen, Santos turun 1,29 persen dan Oil Search berakhir 1,29 persen lebih rendah.

Wesfarmers merosot 0,47 persen dan Woolworths naik 0,12 persen.

Saham Qantas menguat 1,50 persen, Telstra naik 0,79 persen dan CSL bertambah 0,25 persen. [tar]


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*