Bursa Komoditi Minyak Naik Di Tengah Gangguan di Sudan Selatan

Bursa Komoditi Minyak Naik Di Tengah Gangguan di Sudan Selatan

Financeroll – Minyak mentah berjangka diperdagangkan naik untuk memulai perdagangan Tahun Baru pada hari Kamis, fokus pada ekspor dari Libya dengan adanya perselisihan di Sudan Selatan.

Pada perdagangan di New York Mercantile Exchange, minyak mentah berjangka untuk pengiriman Februari naik 0,31% diperdagangkan di level $98.73 per barel. Di sesi sebelumnya minyak mentah berjangka diperdagangkan di level tertinggi $98,77 per barel. Minyak mentah ini cenderung mencari dukungan di level support $99,06 dengan resistensi di level $100.75.

Investor berharap ekpos minyak mentah berjangka Libya dapat dilanjutkan kembali dengan normal karena akan membawa pasokan minyak ke pasar global, sementara itu operasi minyak di Libya baru-baru ini mendapat gangguan dengan adanya demonstrasi yang mengganggu produksi minyak di berbagai lading minyak.

Di tempat lain di ICE, minyak Brent untuk pengiriman Februari naik 0,03% diperdagangkan di level $111.27 per barel, dengan kontrak antara minyak dan minyak mentah Brent meluas di level $11.93 per barel. -DT-

facebooktwittergoogle_plusredditpinterestlinkedinmail


Sumber: http://financeroll.co.id/feed/

Speak Your Mind

*

*