Bursa Asia Menguat Jelang Pertemuan The Fed

Bursa Asia dibuka menguat menjelang pengumuman kebijakan moneter Bank Sentral AS hari ini.

Indeks MSCI Asia Pasifik naik 0,1 persen ke 143,62 pada awal perdagangan hari ini. Minggu lalu, indeks MSCI mencapai angka tertinggi sejak tahun 2008 ditopang oleh perekonomian AS dan Tiongkok yang membaik.

Indeks Topix naik 0,4 persen, Hang Seng dan Indeks Komposit Shanghai turun 0,1 persen, S&P/ASX 200 relatif flat, Kospi turun 0,3 persen, sementara Straits Times naik 0,1 persen.

Meningkatnya laju inflasi di AS berdampak positif bagi pertumbuhan ekonomi AS. Hal ini memperkuat alasan Bank Sentral AS untuk mengurangi program sttimulusnya sebesar US$10 miliar per bulan menjadi US$35 miliar.

Bursa AS ditutup menguat. Dow Jones naik 0,16 persen, S&P 500 naik 0,22 persen, dan Nasdaq naik 0,37 persen.


Distribusi: BeritaSatu – Pasar Modal

Speak Your Mind

*

*