Bursa AS Berpotensi Positif

INILAHCOM, New York – Bursa saham AS berpotensi lebih tinggi pada perdagangan Rabu (18/6/2014). Investor menunggu hasil pertemuan dua hari THe Federal Reserve AS.

Indeks Dow Jones future naik 7 poin ke 16.812, indeks S&P naik 1 poin ke 1.934,3 dan indeks Nasdaq futures naik 6 poin ke 3.778,25. Demikian mengutip marketwatch.com.

Investor menunggu kebijakan suku bunga dari The Fed pada malam nanti. Pelaku pasar mengharapkan The Federal Open Market Committee mengurangi program stimulus moneter menjadi US$35 miliar per bulan. Selain itu Fed berpotensi menaikkan suku bunga dari nol persen menjadi 0,25 persen.

Investor akan mencermati setiap pernyataan dari Gubernur Fed, Janet Yellen. Rencana kenaikan suku bunga untuk mencapai target inflasi ke 2 persen. Investor juga membuka kemungkinan Fed merevisi lebih rendah target pertumbuhan ekonomi AS tahun ini.

Sementara itu, perkembangan di Irak juga menjadi perhatian investor. Saat ini krisis politik di Irak telah menaikkan harga minyak mentah AS 37 sen menjadi US$106 per barel. Untuk dolar DXY turun 0,05% dari beberapa mata uang utama. Sedangkan emas untuk pengiriman Agustrus turun 0,03% ke US$1.271 per troy ons.


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*