Bullish Emas Tersendat

Pagi ini harga emas (XAUUSD) dibuka di 1382.40. Dengan dorongan tensi yang masih tinggi pasca referendum di Crimea, Ukraina, XAUUSD kembali terbang hingga level tertinggi hari ini berada di 1391.95, mendekati sebuah channel line yang berada di 1394.30.

Namun langkah naik XAUUSD tampaknya tersendat, para pelaku pasar masih berhati-hati menyoroti perkembangan suhu geopolitik. Saat analisa ini disusun XAUUSD sempat menurun ke 1377.75, mdenkati moving average pad grafik per 4-jam yang juga berperan sebagai support dan saat ini berada di area 1376.00. Selama moving average tersebut bertahan, untuk jangka pendek potensi ke arah atas masih cukup besar.


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*