BEI: Dua Perusahaan Sumut Segera Go Public

INILAHCOM, Medan – Dua perusahaan di Sumatera Utara yang bergerak di bidang manufaktur dan kelapa sawit akan segera go public atau listing di Bursa Efek Indonesia (BEI).

“Salah satu perusahaan itu ditargetkan listing akhir tahun ini,” ujar Kepala Perwakilan BEI Medan, M Pintor Nasution di Medan, Kamis (17/11/2016).

Dia tidak bersedia menyebutkan nama kedua perusahaan tersebut dengan dalih belum saatnya.

Namun disebutkan kedua perusahaan tersebut masing-masing bergerak di bidang manufaktur dan kelapa sawit.

Dengan akan dicatatnya saham dua perusahaan itu, maka jumlah emiten Sumut yang sudah melantai di bursa sebanyak delapan perusahaan setelah sebelumnya ada enam.

Enam perusahaan itu terdiri dari empat perusahaan dengan mencatatkan saham yakni Bank Mestika, Toba Pulp Lestari dan PT Pembangunan” Graha Lestari Indah (PT PGLI Tbk) serta Atmindo.

Sementara dengan obligasi yakni Bank Sumut dan PT.Pelindo “BEI terus gencar mensosialisasikan dan mengajak perusahaan listing di bursa karena akan menguntungkan perusahaan itu,” kata Pintor.

Keuntungan “go public” antara lain bisa mendapatkan alternatif pembiayaan, tanpa harus meminjam ke bank.

“Harus diakui, masih terjadi kekhawatiran pengusaha “go public” dengan alasan masalah perpajakan.Padahal banyak kemudahan lainnya yang akan diterima perusahaan,” katanya. [tar]


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*