Bank Mandiri Ajak Pegawai Negeri Sipil Mengelola Keuangannya

Bank Mandiri Ajak Pegawai Negeri Sipil Mengelola Keuangannya

Financeroll – Bank Mandiri memberikan pengetahuan pengelolaan keuangan keluarga atau financial literacy kepada pegawai Kementerian BUMN. Kegiatan yang diikuti sekitar 150 pegawai di lingkungan kementerian BUMN ini diharapkan dapat mendukung peningkatan perekonomian pegawai negeri sipil.

Senior Vice President Bank Mandiri mengatakan program financial literacy ini merupakan kegiatan edukasi yang dilaksanakan dalam bentuk workshop dan klinik konsultasi agar para pegawai mampu menyusun perencanaan keuangan pribadi dan keluarga dengan lebih bijak.

Dengan berharap program ini dapat memberikan wawasan dan menanamkan mindset baru kepada masyarakat bahwa dengan menyusun perencanaan keuangan yang baik dapat mendukung kemajuan financial.

Program financial literacy bagi pegawai di Kementerian BUMN ini, merupakan bagian dari kegiatan serupa yang akan dilaksanakan Bank Mandiri bagi pegawai di satuan kerja Kementerian, TNI dan Polri. Pada tahun 2013, Program yang ditargetkan akan diikuti oleh lebih dari 10 ribu peserta ini telah dilaksanakan di Kementerian Luar Negeri dan Kementerian kesehatan.

Kegiatan yang dilakukan di Kementerian BUMN ini, sejalan dengan pilar Utama implementasi program Corporate Social Responsibility (CSR) Bank Mandiri. Bank Mandiri melakukan kegiatan CSR melalui tiga pilar utama yaitu, pencapaian kemandirian edukasi dan kewirausahaan yang dicapai dengan melaksanakan program Wirausaha Muda Mandiri dan Mandiri Peduli Pendidikan yang bertujuan untuk menciptakan pemimpin di masa depan yang siap dengan persaingan global.

Kemudian, membentuk komunitas mandiri melalui pelaksanaan program Mandiri Bersama Mandiri yang bertujuan untuk membina kelompok masyarakat/komunitas secara terintegrasi dalam hal kapasitas, infrastruktur, kapabilitas dan akses.

Pilar yang terakhir adalah Financial Literacy melalui pelaksanaan program edukasi Keuangan kepada masyarakat secara luas.

facebookgoogle_plusredditpinterestlinkedinmail


(Sumber : http://financeroll.co.id/feed/ )

Speak Your Mind

*

*