Analisa Perak 23 April 2014

shadow

Analisa Perak 23 April 2014

Harga perak bergerak fluktuasi atau sideways dalam range 19.30 – 19.53 dan membentuk pola Doji pada grafik harian. Pola Doji ini memberikan indikasi bahwa investor masih menunggu dukungan/dorongan arah selanjutnya dan tidak ingin berspekulasi terlalu jauh.

Setelah Senin, perak menembus garis tren dari sebuah formasi Ascending Triangle, saat ini berdasarkan grafik 4 jam perak membentuk formasi Extending Wedge.

Analisa perak hari ini kami perkirakan akan mencoba rebound lagi menguji level resistance high 19.53. Gerak sideways hari ini juga dimungkinkan terjadi dalam range 19.21 – 19.53. Walau indikator teknikal pada grafik 4 jam mengindikasikan peluang rebound namun sentimen bearish masih lebih dominan. Selama perak berada di bawah 19.67, perak masih terus tertekan bearish hingga terjadi kondisi oversold.


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*