Analisa Komprehensif Komoditas, 3 Juni 2016

Janji Saudi bantu minyak dekat $ 50 per barel NFP ditunggu pedagang emas dan perak Analisa teknikal hari ini Janji Saudi bantu minyak dekat $ 50 per barel Financeroll – Harga minyak mentah Brent berada sekitar $ 50 per barel pada awal sesi Jumat menyusul pertemuan OPEC yang gagal menyepakati target produksi. Namun ada faktor pendukung harga dari pertemuan itu yaitu Arab Saudi yang berjanji untuk tidak membanjiri pasar dengan lebih banyak pasokan minyak. OPEC gagal untuk menyetujui strategi hasil produksi (output) minyak karena Iran bersikeras menaikkan produksi untuk mendapatkan kembali pangsa pasar yang hilang selama terkena sanksi Amerika dan sekutunya. “Kami akan sangat berhati-hati dalam pendekatan kami dan memastikan kami tidak mengejutkan pasar dengan cara apapun,” kata Menteri Energi Saudi Khalid al-Falih. Akibatnya, minyak mentah berjangka Brent diperdagangkan pada $ 49,99 per barel pagi ini, hanya turun 5 sen dari settelement terakhir dan hampir dua kali lipat dari level terendah Januari. Di AS, minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) berjangka  diperdagangkan turun 9 sen menjadi $ 49,08. Janji Arab Saudi tersebut mengimbangi adanya gangguan pasokan di seluruh dunia dan penurunan output AS yang memberi potensi harga minyak dapat bergerak dalam tren yang lebih tinggi selama enam bulan ke depan. Pertumbuhan konsumsi tren bensin yang kuat di AS, India, dan China ikut mendukung potensi ini. NFP ditunggu pedagang emas dan perak Sementara itu harga emas bergerak lebih rendah pada awal sesi  Jumat karena investor tetap berhati-hati sebelum pertemuan FOMC di bulan ini. Di divisi Comex NYMEX, emas untuk pengiriman Agustus turun 0,19% menjadi $ 1.210,25 per …


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*