Analisa Komprehensif Forex, 25 Mei 2016

-Dolar AS masih mempertahankan penguatannya -Sinyal dari The Fed masih dominan menopang greenback -Hasil polling di Inggris dorong penguatan poundsterling -Greenback berpotensi berjaya kembali -Analisa Teknikal   -Dolar AS masih mempertahankan penguatannya Financeroll-Mata uang dolar Amerika pada perdagangan siang ini masih mempertahankan penguatannya terhadap major currencies, kecuali terhadap poundsterling. Solidnya data ekonomi penjualan rumah baru Amerika yang telah diumumkan tadi malam telah mendorong para spekulan buy back greenback. Pernyataan dari beberapa pejabat Fed masih  tetap mendukung federal reserve AS untuk menaikan suku bunga bank sentral di tahun ini. -Sinyal dari The Fed masih dominan menopang greenback Secara keseluruhan, pada dasarnya The Fed masih tetap komit berpotensi menaikan kembali suku bunganya paling tidak sebanyak dua kali di tahun ini. Banyak pihak yang memprediksi realisasi kenaikan suku bunga The Fed bisa terwujud pada pertemuan bank sentral di bulan Juni ini. Membaiknya indikator  fundamental ekonomi AS sendiri sebagai salah satu syarat yang disinggung oleh pimpinan The Fed Janet Yellen sebelumnya. -Hasil polling di Inggris dorong penguatan poundsterling Mata uang pondsterling menjadi salah satu mata uang yang berhasil keluar dari tekanan dolar AS hal ini dipicu oleh polling mengenai masa depan Inggris di Eropa dimana hasilnya masih lebih banyak yang memilih opsi bertahan di Uni Eropa. Sedangkan yen secara perlahan melemah kembali karena kekhawatiran akan rencana BOJ yang telah memberikan sinyal ancaman intervensi apabilan yen terus menguat secara drastis. Untuk pergerakan hari ini tidak banyak data ekonomi yang signifikan bisa mempengaruhi pergerakan, hanya ada Ifo Jerman yang diperkirakan bisa meningkat, sednagkan dari Amerika sendiri ada data cadangan minyak yang diproyeksikan …


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*