Alfa Midi Raih Laba Jadi Rp196,04 M

INILAHCOM, Jakarta – PT Midi Utama Indonesia Tbk (MIDI) mencatat laba bersih menjadi Rp196,04 miliar per 31 Desember 2017 dari Rp140,5 miliar pada periode yang sama tahun 2015.

Emiten pengelola jaringan ritel Alfa Midi ini pada periode tersebut meraih pendapatan netro menjadi Rp8,4 triliun dari Rp7,2 triliun. Untuk beban pokok pendapatan menjadi Rp6,3 triliun dari Rp5,3 triliun.

Dengan demikian laba bruto menjadi Rp2,1 triliun dari Rp1,7 triliun. Demikian mengutip keterbukaan informasi di BEI, Jumat (17/2/2017).

Sementara untuk beban penjualan perseroan menjadi Rp1,6 triliun dari Rp1,3 triliun. Beban administrasi menjadi Rp163,2 miliar dari Rp137,9 miliar. Pendapatan lainnya menjadi Rp72,03 miliar dari Rp56,5 miliar. Jadi laba usaha menjadi Rp421,9 miliar dari Rp325,9 miliar.

Untuk laba sebelum pajak penghasilan menjadi Rp248,4 miliar dari Rp162,5 miliar. Beban pajak menjadi Rp52,4 miliar dari Rp42,05 miliar. Sedangkan laba tahun berjalan menjadi Rp196,04 miliar dari Rp140,5 miliar.

Per 31 Desember 2017, perseroan mencatat total aset menjadi Rp4,2 triliun dari Rp3,2 triliun per 31 Desember 2015. Sedangakn total liabilits menjadi Rp3,3 triliun dari Rp2,4 triliun.

Saham MIDI hari ini dibuka di Rp875 per saham. Dalam setahun terakhir, harga tertinggi saham MIDI di Rp885 per saham pada perdagangan 16 Februari 2017. Sedangkan harga terendah saham MIDI di Rp680 per saham pada penutupan 22 April 2016.


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*