Aksi Ambil Untung Masif, IHSG Dibuka Melemah


shadow

Financeroll – Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) membuka perdagangan akhir pekan ini di  jalur merah. Semaraknya bursa pasca pengumuman bank sentral Amerika Serikat (AS) The Federal Reserve/The Fed ternyata tidak bertahan lama. Bursa domestic dibuka di posisi 5.433,15. Turun 20,7 poin atau 0,38%. Indeks LQ45 juga melemah 5,23 poin (0,55%) menjadi 944,5.

Akhir pekan ini pelaku pasar sepertinya kembali menahan diri pasca Janet Yellen, Gubernur The Fed, kemarin mengumumkan kenaikan suku bunga belum dilakukan. Investor pun kembali ke posisi siaga, harap-harap cemas dan berhitung kapan suku bunga di Negeri Paman Sam akan dinaikkan.

Adapun perkembangan sejumlah bursa saham Asia, antara lain:  Nikkei 225 turun 31,52 poin (0,16%) menjadi 19.445,04, Hang Seng naik 16,24 poin (0,07%) ke posisi 24.485,13, KOSPI melemah 4,91 poin (0,24%) menjadi 2.032,98, dan  Straits Times menguat 0,71 poin (0,02%) ke 3.386,87.

Di sisi lain, Wall Street yang sempat semarak pun berakhir mixed. Indeks Dow Jones turun 117,16 (0,65%) ke posisi 17.959,03, Indeks S&P 500 turun 10,23 poin (0,49%) menjadi 2.089,27, sementara Indeks Nasdaq masih mampu naik tpis 9,55 poin (0,19%) ke posisi 4.992,38.  Fenomena tersebut merambat  ke bursa regional. Pergerakan pasar terlihat cenderung hati-hati, penguatan dan pelemahan yang terjadi masih dalam rentang yang tipis. [geng]


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*