Akan Melebarkan Sayap di Sumatera dan Sulawesi, Saham CPGT Berpotensi Meningkat

Akan Melebarkan Sayap di Sumatera dan Sulawesi, Saham CPGT Berpotensi Meningkat

Pada tahun ini PT Cipaganti Citra Graha Tbk (CPGT) akan melebarkan bisnis transportasinya di wilayah Sumatera Utara dan Sulawesi Selatan. Tidak hanya itu perusahaan juga terus memperkuat bisnis transportasi di wilayah-wilayah yang sudah beroperasional seperti Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur. Kinerja persuahaan pada tahun ini akan mengacu kepada pertumbuhan industri transportasi secara nasional yang diperkirakan naik 20% sampai 30%.

Ekspansi-ekspansi yang akan dilakukan perusahaan akan sangat didukung dengan kas perusahaan yang tertcatat sebesar Rp 98.52 miliar pada kuartal III tahun lalu. Dengan kas perusahaan yang cukup menjanjikan bukan tidak mungkin dalam beberapa tahun kedepan PT Cipaganti Citra Graha Tbk (CPGT) akan menguasai pangsa pasar transportasi di Sumatera Utara dan Sulawesi Selatan.

Performa perusahaan juga terus menunjukan penigkatan, dimana pada kuartal III tahun lalu revenue perusahaan tercatat meningkat 1,48% jika dibandingkan dengan kuartal III tahun 2012. hal positif tersebut juga terlihat dari beban umum dan beban keuangan perusahaan terlihat menurun sehingga perusahaan mencatatkan laba bersih sebesar Rp 61.09 miliar pada kuartal III tahun lalu.

Dari pergerakan sahamnya di bursa, pada hari ini saham CPGT menguat 2 point ke level Rp 273. Setelah dibuka pada level Rp 274 dan sempat menyentuh level terendah Rp 271 dan tertinggi Rp 274. Hingga berita ini ditulis volume transaksi saham CPGT hanya tercatat 112.700 ribu.

Dari analisa teknikalnya, Analis Vibiz Research memperkirakan saham akan bergerak konsolidasi namun cenderung meningkat terbatas. Diperkirakan titik support pada saham ini berada pada level Rp 261 dan titik resistance pada saham ini berada di level Rp 293. Saham ini diperkiran akan sedikit koreksi sebaiknya bagi investor untuk menentukan posisi BUY pada Rp 270-Rp 271 dan Cutloos apabila saham CPGT sudah berada di bawah titik support Rp 261.

 

(sb/JA/vbn)


(Sumber : http://vibiznews.com/feed/ )

Speak Your Mind

*

*