Agung Podomoro Targetkan Rp125 M di Grand Madison

INILAHCOM, Jakarta – Agung Wirajaya, Ass.Vice President Strategic Marketing Residential PT Agung Podomoro Land Tbk mengatakan, dalam menggarap apartemen kelas menengah APLN punya langkah dan peta pasar yang akan menjadi lahan garapan.

Tantangan terberat industri properti dalam memasarkan apartemen kelas menengah saat ekonomi memang melandai membuat daya beli kurang bertenaga. Meskipun seperti itu, industri properti tetap berusaha keluar dari sekat tersebut.

Salah satu proyek apartemen kelas menengah yang sedang dikerjakan APLN salah satunya Grand Madison yang terletak di dalam Superblock Podomoro City dibangun di atas lahan seluas kurang lebih 1 hektare, memiliki ketinggian 41 lantai dengan total hunian 332 unit.

“Target sales revenue Jan sampai dengan Desember 2016 sekitar Rp. 125 miliar, dorongan tax amnesty menjadi salah satu faktornya,” ujar dia di Jakarta, Minggu (25/9/2016).

Apartemen ini, lanjut dia penjualannya dengan menyasar kelas menengah. Pendekatannya sangat berbeda pada penjualan apartemen murah. Langkah APLN berupa mengkoordinir calon costumer pada satu even.

Ia bilang langkah tersebut sangat efektif karena langsung sales dihadapan orang banyak. “Pendekatan konsumen yang lebih segmented, salah satunya adalah melalui acara customer gathering ke berbagai kota,” kata dia.

Ia menyadari penjualan apartemen kelas menengah, tidak hanya dilakukan APLN. Pengembang emiten properti lain, juga memasarkan apartemen kelas menengah. Bagi APLN, penjualan pihaknya akan berbeda dalam hal inovasi. Peran inovasi sangat penting dalam penjualan.

“Inovasi produk yang lebih menarik serta metode pembayaran yang lebih fleksibel untuk menghadapi persaingan pasar yang kompetitif,” imbuh dia. [hid]


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*