8 Tips Terhindar dari Loss

Banyak orang tergiur terjun ke dunia forex karena hasil yang di dapat besar dan cukup instan. Sehingga terkadang lupa akan resiko-resiko yang harus di hadapi saat terjun ke dunia trading forex. Karena itu perlunya memahami segala bentuk resiko yang mungkin akan di hadapi saat memasuki forex.

Di bawah ini ada beberapa tips yang bisa anda lakukan untuk menghindari kerugian di dalam melakukan trading :

  1. Percaya diri berlebihan.

Seringkali trader yang baru belajar, merasa dirinya sudah cukup menguasai, sehingga trading dengan percaya diri yang tinggi. Padahal percaya diri yang tinggi membuat si trader lupa diri dan tidak berawas-awas, sehingga melupakan analisa. Karena itu janganlah terlalu percara diri dan selalu lakukan analisa, bahkan di saat sudah ada posisi.

  1. Membuka posisi tanpa perhitungan yang cermat

Tidak ada salahnya bila anda membuka banyak posisi atau menggunakan lot besar, asalkan anda sudah memperhitungkannya dahulu. Sehingga free margin dan margin level anda aman. Namun bila anda semerta-merta hanya ingin cepat memperoleh hasil yang besar dan tidak peduli pada margin level yang terus menitip, maka jangan salahkan bila anda terkena margin call. Karena itu jika anda belum mempunyai perhitungan yang matang, lebih baik jaga diri agar tidak over trading.

  1. Jangan lupakan stop loss.

Memang stop loss itu terlihat merugikan, karena kita harus close posisi di saat minus. Tapi bila anda tidak menggunakan stop loss, maka loss anda bisa tidak terkontrol, bahkan menyebabkan anda mengalami close by sistem atau margin call.

  1. Trading tidak harus setiap hari

Jangan memaksakan diri mengejar setoran, sehingga anda wajib setiap harinya untuk melakukan trading, baik ada sinyal maupun tidak ada sinyal. Hal itu terlalu berbahaya bila anda lakukan. Karena itu tunggulah waktu yang tepat untuk dapat trading, sehingga andapun dapat beroleh hasil yang baik. Lebih baik gunakan banyak waktu sebelumnya untuk memantau keadaan pasar.

  1. Sederhanakan sistem trading anda

Ukuran sederhana bagi tiap-tiap orang adalah berbeda, yang penting di sini adalah sistem trading tersebut mudah bagi anda untuk dipahami dan digunakan. Tidak perlu memaksakan diri dengan sistem yang kata trader lain dapat menghasilkan profit besar tapi anda sendiri bingung untuk menggunakannya.

  1. Gabungkan analisa teknikal dan analisa fundamental.

Memang anda berhak memilih menjadi trader teknikal atau fundamental. Namun janganlah terpaku pada pembagian jenis trader itu sendiri. Sebaiknya meskipun anda trader teknikal anda perhatikan juga dari arah fundamental, yaitu berita-berita atau kebijakan, yang kadang tak terduga, yang bilamana itu terjadi maka bisa memberikan efek kejutan yang tidak seperti arah chart. Jadi lebih baik bila anda menggabungkan antara analisa teknikal dan fundamental.

  1. Terimalah kekalahan.

Di dunia ini tidaklah ada hal yang sempurna, karena itu jika hari ini loss janganlah terlalu di sesali, jangan terbawa emosi, sehingga mood anda cepat baikan dan bisa meraih profit kembali.

  1. Istirahat yang cukup.

Bukanlah hal yang tidak mungkin bila anda trading sehari penuh, karena sistem trading sekarang bisa online dan kapanpun anda mau anda bisa trading. Tapi apakah hal itu bijak ? saya rasa tidak. Karena dengan kondisi lelah dan mengantuk, konsentrasi anda berkurang, padahal dalah forex sangat dibutuhkan konsentrasi untuk menganalisa dan menghitung. Jadi pastikan kondisi anda fit dan jadwalkanlah kegiatan trading anda. (yn)

Speak Your Mind

*

*